Senin, 21 Februari 2011 | | By: lyy Mahli

Rakitic Menangkan Sevilla atas Hercules

Senin, 21 Februari 2011
Rakitic Menangkan Sevilla atas Hercules


SEVILLA, KOMPAS.com - Satu gol dari Ivan Rakitic di babak pertama memastikan Sevilla menang 1-0 atas tamunya Hercules, Minggu atau Senin (21/2/2011) di Stadion Ramon Pujzuan.
Hasil ini semakin memantapkan posisi mereka di peringkat ketujuh dengan 34 poin. Sedangkan Hercules masih terdampar di posisi ke-15 dengan 25 poin.
Hercules sebenarnya unggul tipis dari segi ball possession di babak pertama (59 % - 41%). Tapi, justru Sevilla yang banyak melakukan percobaan tendangan ke gawang. Dari tujuh kali percobaan Sevilla, dua yang menemui sasaran. Sedangkan Hercules hanya melakukan dua kali ancaman ke gawang Sevilla.
Meski beberapa kali mencoba menyerang, Sevilla baru bisa unggul di menit ke-21. Tendangan kaki kanan Ivan Rakitic membuat bola melaju mulus ke dalam gawang Hercules yang dikawal Juan Catalayud.
Di babak kedua, Hercules mencoba ambil inisiatif serangan. Usaha mereka hampir membuahkan hasil saat tendangan Tiago Gomes mengenai sasaran. Tapi, sayang bola masih bisa dijinakkan oleh kiper Sevilla, Javi Varas.
Delapan menit kemudian, Sevilla yang balik mengancam. Namun dengan cekatan Catalayud menangkap bola hasil tendangan keras Jesus Navas dari luar kotak penalti.
Trezeguet bisa saja menyamakan kedudukan pada menit ke-66 jika bola tendangannya tak diblok oleh pemain belakang Sevilla. Peluang tersebut pun hanya membuahkan tendangan sudut bagi Hercules.
Tiga menit kemudian, giliran Catalayud yang mematahkan peluang Sevilla. Berhadapan satu lawan satu dengan Alvaro Negredo, Catalayud mampu meredam bola tembakan dari pemain depan Sevilla tersebut. Menit ke-74, giliran bola hasil sundulan Julian Escude yang mampu diselamatkan oleh Catalayud.
Meski mencoba hingga akhir, Sevilla tak kunjung mencetak gol keduanya dalam laga ini. Kedudukan 1-0 tetap bertahan hingga akhir

0 komentar:

Posting Komentar