Senin, 31 Januari 2011 | 0 komentar | By: lyy Mahli

Stadion Tertua Di Dunia

Senin, 31 Januari 2011
Stadion Tertua Di Dunia

Stadion tertua di dunia adalah Sandygate road. Stadion itu terletak di Sheffield, Inggris. Statusnya sebagai stadion tertua di dunia diakui oleh Guiness book of record. Stadion ini berkapasitas 700 orang, dengan 210 tempat duduk. Stadion ini dibuka pada tahun 1804 dan digunakan oleh Hallam FC sejak tahun 1860. Stadion ini menjadi stadion pertama di dunia yang menggelar pertandingan sepakbola antar klub yaitu saat Hallam FC melawan Sheffield FC pada 26 Desember 1860.

Sumber : http://praszetyawan.blogspot.com/
READMORE - Stadion Tertua Di Dunia

Arjen Robben Jotos dan Cekik Thomas Mueller

Senin, 31 Januari 2011
Arjen Robben Jotos dan Cekik Thomas Mueller


MUENCHEN, KOMPAS.com — Situasi internal Bayern Muenchen tengah memanas. Pemicunya perseteruan antara Arjen Robben dan . Bahkan, Robben dikabarkan sempat menjotos Mueller.
Perseteruan dimulai saat Robben tak terima mendapat kritik dari Mueller lewat gaya tubuh, bukan diskusi. Mueller mengkritik tendangan bebas yang telalu melenceng jauh saat Bayern bertemu dengan Werder Bremen, Sabtu lalu. Setelah pertandingan Robben langsung menghampiri Mueller dan mencekik lehernya. Tak hanya itu, Robben juga menghadiahi Mueller dengan sebuah pukulan telak di wajah pemain asal Jerman tersebut.
Ketika dimintai konfirmasi oleh Bild.de, Mueller tak mau memberi komentar. Namun, tak demikian dengan Robben.
"(Sikap Mueller) itu sungguh tidak menghormati. Lebih baik jika seseorang untuk mendiskusikannya, bukan malah mengkritik lewat bahasa tubuh," cetus Robben.
Kejadian ini tentu makin memanaskan suasana kamar ganti Bayern. Maklum, mereka juga tengah stres karena tertinggal jauh dari Borussia Dortmund, sang pemuncak klasemen Bundesliga 1.

Sumber : http://bola.kompas.com/
READMORE - Arjen Robben Jotos dan Cekik Thomas Mueller

Juve Ditekuk Udinese 2-1 Di Olimpico Stadium

Senin, 31 Januari2011
Juve Ditekuk Udinese 2-1 Di Olimpico Stadium

TURIN, KOMPAS.com Juventus kembali menelan malu. Menjamu Udinese di Olimpico Stadium, Turin, Minggu atau Senin (31/1/2011) dini hari WIB, Juventus dipaksa menyerah 1-2. Ini kekalahan kedua di kandang mereka dalam dua pertandingan terakhir setelah sebelumnya ditekuk AS Roma di ajang Coppa Italia.
Dengan kemenangan ini, Udinese menggeser Juventus dari posisi ke-6 dengan 36 poin. Adapun Juventus turun satu peringkat ke posisi ke-7 dengan 35 poin.
Kedua tim bermain ketat di babak pertama. Sedikit peluang tercipta akibat kedua tim punya kekuatan seimbang. Hingga menit ke-25 Juventus hanya sekali melesakkan tendangan, sedangkan Udinese tiga kali.
Satu-satunya peluang emas yang tercipta bagi Juve terjadi pada menit ke 37. Tendangan keras Alessandro Del Piero masih bisa dimentahkan kiper Samir Handanovic. Sementara peluang emas Udinese didapat Isla satu menit menjelang babak pertama usai.
Hingga babak pertama berakhir kedudukan tetap 0-0. Ball possession juga hanya beda tipis, yaitu 56 persen untuk Juve dan 44 persen untuk Udinese.
Juve langsung menggebrak pada awal babak kedua. Del Piero sudah memberikan ancaman pada dua menit babak kedua berjalan. Sayang tendangannya masih melenceng di sisi kiri gawang Handanovic. Satu menit berselang, Del Piero kembali memberikan ancaman, tapi Handanovic masih bisa meredamnya.
Udinese mencoba membalas lewat aksi Pinzi pada menit ke-50. Namun, Gianluigi Buffon dengan sigap meninju bola ke luar lapangan. Percobaan kedua Pinzi pada menit ke-54 juga masih belum menemui sasaran.
Peluang emas didapat Antonio Di Natale pada menit ke-55. Lolos dari jebatan offside, Di Natale menceploskan bola melewati Buffon. Sayang bola masih tipis di sisi kiri gawang Buffon. Sebelumnya, Di Natale membuat Buffon harus berjibaku menyelamatkan gawangnya.
Pertandingan babak kedua lebih menarik ketimbang babak pertama. Banyak peluang yang tercipta dan kedua tim sudah mulai berhasil membongkar pertahanan lawan.
Juventus berhasil membuka keunggulan. Tendangan salto nan indah dari Claudio Marchisio pada menit ke-60 tak mampu dibendung Handanovic.
Udinese membalas tujuh menit kemudian. Christian Zapata memanfaatkan bola muntah hasil tendangan Di Natale yang diblok oleh Buffon.
Keputusan mengejutkan dibuat Francesco Guidolin. Di Natale yang tampil apik malah digantikan Almen Abdi pada menit ke-70. Di Natale pun terlihat kecewa saat hendak duduk di bangku cadangan.
Meski tanpa Di Natale, Udinese tetap mampu mencetak gol pada menit ke-85. Umpan dari Mauricio Isla dimanfaatkan dengan baik oleh Alexis Sanchez dengan tendangan mendatar yang tak mampu dibendung Buffon.
Juventus makin terpuruk setelah harus bermain dengan 10 orang pada menit ke-87. Pelanggaran Leonardo Bonucci terhadap Sanchez langsung dihadiahi wasit Antonio Giannoccaro kartu merah.
Selang satu menit berikutnya, giliran Sanchez yang mendapat kartu merah setelah mendapatkan kartu kuning kedua karena melanggar Del Piero. Meski pada sisa pertandingan mencoba untuk menyamakan kedudukan, Juve tetap tak mampu menjebol pertahanan kokoh Udinese.

Sumber : http://bola.kompas.com/
READMORE - Juve Ditekuk Udinese 2-1 Di Olimpico Stadium

Villarreal Tundukan Espanyol 1-0

Senin, 31 Januari 2011
 Villarreal Tundukan  Espanyol 1-0


BARCELONA, KOMPAS.com - Villarreal memukul Espanyol 1-0 dan dengan begitu duduk di tempat ketiga klasemen sementara Liga BBVA dengan 45 poin, atau kalah enam angka dari Real Madrid di tempat kedua, Minggu (30/1/2011).
Kemenangan tim tamu ditentukan oleh gol Giuseppe Rossi pada menit ke-45. Dari sudut sempit, ia menembakkan umpan terobosan Santiago Cazorla ke sudut kanan atas gawang Idris Kameni.
Kiper Diego Lopez juga turut andil dalam kemenangan Villarrea dengan sejumlah aksi penyelamatannya, terutama di paruh kedua.
Pada menit kesepuluh dan ke-25, misalnya, Lopez berhasil mementahkan dua tembakan Espanyol yang dilepas Javi Chica dan Sergio Garcia.
Di sisi lain, meski kebobolan, kiper Espanyol, Idris Kameni juga tidak bisa disebut tampil buruk karena melakukan banyak penyelamatan penting selama hampir selama paruh pertama.
Selama 90 menit, Espanyol menguasai bola sebanyak 61 persen dan melepaskan lima tembakan akurat dari 12 usaha. Adapun Villarream menciptakan enam peluang emas dari 16 percobaan.

Sumber : http://bola.kompas.com/
READMORE - Villarreal Tundukan Espanyol 1-0

Suarez Kian Dekat ke Liverpool

Senin, 31 Janauri 2011
Suarez Kian Dekat ke Liverpool


LIVERPOOL, KOMPAS.com - Liverpool tinggal menunggu waktu saja untuk meresmikan kepindahan Luis Suarez dari Ajax Amsterdam. Pemain yang berposisi sebagai striker ini dilaporkan sudah melewati tes medis dan dinyatakan lolos. Suarez juga telah menyetujui kesepakatan awal yang diberikan oleh pihak Liverpool.
"Luis Suarez sukses melewati tes medis dan kesepakatan awal dengan pemain sudah disetujui. Kami berharap untuk menyelesaikan sisa dari kontrak kerja besok," ujar juru bicara Liverpool.
Transfer Suarez sempat tersendat setelah pihak Ajax menolak tawaran awal 13 juta poundsterling (sekitar Rp 185 miliar) dari Liverpool. Liverpool akhirnya menaikan tawarannya menjadi 22,8 juta poundsterling (sekitar Rp 325 miliar) untuk membuat Ajax luluh. Strategi itu berhasil. Klub raksasa Belanda tersebut rela melepas kapten timnya untuk diboyong ke Anfield.
Kini, Liverpudlian tinggal menuggu hitungan jam untuk merayakan kedatangan pemain asal Uruguay tersebut

Sumber : http://bola.kompas.com/
READMORE - Suarez Kian Dekat ke Liverpool