Sabtu, 12 Februari 2011 | | By: lyy Mahli

Moggi lebih menjagokan dalam derby d'italia

Sabtu, 12 Februari 2011

TURIN, KOMPAS.com  Mantan Direktur Juventus Luciano Moggi mengklaim dirinya akan selalu menjadi penggemar "I Bianconeri". Namun, pada Derby d'Italia akhir pekan ini, Moggi lebih menjagokan Inter sebagai pemenangnya.
Moggi menilai, Juve takkan kuat menghentikan laju positif Inter. Dalam 8 laga terakhir, Javier Zanetti dan kawan-kawan sanggup menyapu bersih tujuh laga. Adapun Juve justru tak stabil sejak awal Januari lalu. Felipe Melo dan kawan-kawan telah menelan empat kekalahan dari delapan pertandingan.
"Jantung saya berdetak untuk Juventus, tetapi penilaian teknis saya menjagokan Inter. 'I Nerazzurri' lebih dari sebuah tim dan mereka juga lebih kuat. Mereka juga memiliki pemain yang luar biasa," tulis Moggi dalam kolomnya diTuttomercatoweb.
"Kembalinya Wesley Sneijder telah mengembalikan kekuatan skuad Leonardo. Mereka lebih cair dan menawarkan permainan spektakuler sebagai hasilnya," sambung Moggi.
Lebih lanjut, Moggi kemudian mengomentari persaingan scudetto antara Inter dan pimpinan klasemen, AC Milan. "Inter memiliki semua kesempatan untuk mengganggu Milan hingga akhir musim nanti. Namun, saya masih merasakan 'I Rossoneri' sebagai favorit utama," tuntasnya.



Sumber : http://bola.kompas.com/

0 komentar:

Posting Komentar