Minggu, 16 Januari 2011 | | By: lyy Mahli

Edin Dzeko di puji legenda City Rodney Marsh

Minggu, 16 januari 2011


Legenda Manchester City Rodney Marsh menilai kehadiran striker anyar Edin Dzeko di klub itu akan memberikan jawaban atas kurang tajamnya barisan depan The Citizen pada tahun ini.

Bahkan Marsh menganggap Dzeko akan memberikan warna bagi City seperti yang pernah dilakukan Eric Cantona bersama Manchester United.

“Saya banyak sumber di dalam City, mulai dari jajaran direksi sampai mantan pemain seperti Mike Summerbee dan Tommy Booth. Dari perbincangan, kami sepakat pemain itu [Dzeko] bisa memberikan kami kemenangan dengan kemampuan yang dimilikinya,” puji Marsh dilansir dilansir Mail on Sunday.

“Dia punya kaki yang bagus, penyelesaian akhir yang baik dan tangguh dalam duel di udara. Seiring waktu, Dzeko dan Carlos Tevez akan sangat cocok, dan bisa bekerja sama. Dengan kata lain, pemain itu tidak akan mengganggu sistem City.”

“City mengawali musim dengan baik di paruh pertama musim. Tapi untuk menjadi juara, Anda harus tangguh sepanjang musim.”

“Jika diberikan kepercayaan seperti Tevez, Dzeko bakal menjadi pemain bagus. Karena itu, bila saya berpikir untuk menyamakan dia dengan Cantona, maka sudah tepat.”

0 komentar:

Posting Komentar