Jum'at, 21 Januri 2011
VIVAnews - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, menegaskan tidak akan memprotes kekalahan Persib dari Persisam Samarinda, Kamis 20 Januari 2011 kemarin. Namun, protes mungkin akan dilayangkan untuk kasus kartu merah yang diberikan kepada striker Cristian Gonzalez pada menit 75 dari wasit Suharto.
"Untuk hasil akhir saya kira tidak bisa diganggu gugat dan buat apa mengajukan protes. Tapi untuk kartu merah Gonzalez kami akan lihat dan bicarakan dulu. Apakah perlu dilakukan proses banding atau tidak," ujar Umuh.
Menyikapi kejadian di Samarinda di mana kubu Maung Bandung cukup dikecewakan wasit Suharto, Umuh mengungkapkan pihaknya akan membahas hal itu di tingkat pengurus. “Bukan berarti kami akan mundur dan tolong jangan diterjemahkan seperti itu. Kami akan bahas dan mudah-mudahan menghasilkan rekomendasi yang positif terhadap perkembangan sepakbola nasional,” terang Umuh.
Umuh juga memaklumi jika banyak suara kekecewaan baik yang diterimanya langsung melalui SMS maupun di berbagai forum di internet usai kekalahan Persib dari Persisam.
"Kami harus menyikapinya dengan positif. Kami paham dengan kekecewaan yang dirasakan bobotoh. Tapi kita ambil sisi positifnya saja, mudah-mudahan kejadi di Samarinda ini jadi bahan koreksi agar kompetisi kedepannya bisa berjalan lebih baik lagi,” ucap Umuh.
Sumber : http://bola.vivanews.com/
0 komentar:
Posting Komentar