VIVAnews - Timnas Indonesia U-23 dipastikan bakal meladeni perlawanan berat dari Turkmenistan di Pra Olimpiade 2012. Pasalnya, Turkmenistan akan membawa 10 pemain baru yang pernah membela negaranya di ajang Asian Games 2010 di Guangzhou, China.
Kesepuluh pemain ini belum diketahui kekuatannya oleh pelatih Indonesia Alfred Riedl. Bagaimana tampilan fisik mereka pun masih jadi misteri buat tim Merah Putih.
"Dari info yang kami himpun,10 pemain mereka dari Guangzhou sudah siap tampil. 10 pemain mereka masih dalam syarat usia untuk tampil," kata Riedl selepas sesi latihan di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Sabtu 19 Februari 2011.
Turkmenistan tampil cukup baik di Guangzhou dengan lolos dari penyisihan Grup B yang dihuni Iran, Vietnam, dan Bahrain. The Green Man -julukan Turmenistan- bahkan sempat mencukur Vietnam 6-2 dan menahan imbang Bahrain 1-1.
Kelebihan lain dari mereka disinyalir adalah tinggi badan yang lebih dibanding pasukan Riedl. Meski demikian, Riedl yakin hal ini bisa diatasi mengingat fisik pasukan Merah Putih bisa mengimbanginya.
"Tidak semua pemain mereka tinggi, tingginya hampir sama dengan pemain kita. Kita punya tiga striker tinggi tapi saya tidak bisa mainkan semuanya," kata Riedl.
"Tapi saya tidak yakin karena ada 10 pemain yang baru masuk dan mereka mungkin tinggi. Mungkin lebih tinggi dari kami," ujarnya lagi.
Laga Indonesia kontra Turkmenistan akan berlangsung pada 23 Februari 2011 di Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang. Pasukan Riedl akan bertolak ke sana pada Senin pagi 21 Februari.
0 komentar:
Posting Komentar