Sabtu, 15 Januari 2011 | | By: lyy Mahli

MU dan Tottenham Buru Bintang Muda Serbia

Sabtu, 15 Januari 2011
MANCHESTER, KOMPAS.com- Manchester United dan Tottenham Hotspur dikabarkan tengah mendekati pemain muda Serbia yang kini memperkuat Partizan Belgrade, Radosav Petrovic, pada transfer kedua Januari ini.
Seperti diketahui, selama ini pelatih Sir Alex Ferguson terus mencari sosok pengganti Paul Scholes yang akan segera pensiun. Owen Hargreaves sebenarnya diplot Fergie untuk menggantikan posisi Scholes di Old Trafford, namun dia cedera, sehingga Fergie terpaksa memutar otak untuk merekrut pemain tengah baru.
MU sebelumnya dikabarkan akan membeli gelandang Jepang, Shinji Kagawa, dari Borussia Dortmund. Penampilan gemilangnya bersama Dortmund di Bundesliga 1 membuat Fergie bernafsu untuk mendatangkannya. Namun, harapan Fergie seketika pupus setelah Presiden Dortmund, Hans-Joachim Watkze, menyatakan tidak akan menjual pemain andalannya tersebut dengan harga berapapun juga.
Kini, Fergie telah mendapat incaran baru yaitu Petrovic. Memang belum banyak orang yang mengenal pemain Serbia berusia 21 tahun itu. Namun, Fergie merasa yakin jika keputusannya untuk mendatangkan Petrovic adalah keputusan yang tepat.
Hanya, MU tidak sendirian kali ini. Pelatih Tottenham Hotspur, Harry Redknapp juga menyatakan niatnya untuk memboyong pemain bertinggi badan 193 cm itu.

0 komentar:

Posting Komentar